Kamis, 11 Juli 2019

Jalan jalan ke Kota Kupang Yukk!!


Kupang Kota Kasih
Kota Kupang disebut Kota Kasih karena keramah tamahan dan toleransi yang tinggi dari masyarakat Kupang. Orang NTT ketika berpapasan dengan siapa saja pasti akan saling sapa dan tersenyum. Masyarakat kupang sangat ramah dan menghargai satu sama lain. Selain itu warga kupang juga sangat kompak dan selalu bersemangat untuk bekerja sama membantu pemerintah memajukan pembangunan kota kupang dengan cara bersama melakukan gerakan bersih-bersih pantai, mempromosikan pariwisata dan selalu kompak untuk mendukung sesama  yang berjuang mengharumkan nama NTT. Warga Kupang juga mencintai kesatuan dan kebersamaan. Itulah kenapa kupang disebut kota kasih.
By : Maria Jenny Claudyanti Johandra Besin ( Putri Pariwisata NTT 2018 )


         Kota Kupang merupakan Ibukota dari Provinsi Nusa Tenggara Timur yang tak kalah menariknya dengan kota-kota besar lainnya untuk dikunjungi. Kota kupang memiliki beberapa daftar tempat wisata yang wajib untuk dikunjungi. Berikut daftarnya :


Pantai Lasiana

 
Berjarak 12 km dari pusat kota Kupang, objek wisata Pantai Lasiana ini menyuguhkan pemandangan yang menyegarkan mata berkat perpaduan pasir putih dan air laut berwarna biru jernih dengan jejeran pohon kelapa dan pohon lontar, keelokan Pantai Lasiana akan semakin terasa. Karena ombak yang ada tidak terlalu besar, para pengunjung dapat melakukan berbagai aktivitas disini mulai dari berenang, memancing, bermain sepak bola, atau sekedar menyusuri bibir pantai. Selain menikmati pemandangan dan bermain, disana kita juga bisa belajar cara pembuatan gula lempeng yang lokasinya dekat dengan pantai. Tidak perlu membawa makanan banyak dari rumah karena disana kita juga bisa membeli air kelapa, pisang gepe, jagung bakar dan masih banyak makanan ringan lainnya.
Untuk menuju ke Pantai Lasiana kita dapat menggunakan bemo, ojek, taksi karena akses yg sudah cukup bagus dan dekat dengan pusat kota.
Lokasi
: Jalan Timor Raya, Kel. Lasiana, Kec. Kupang Tengah, Kupang, Nusa Tenggara Timur
Jam Operasional
: Setiap hari 24 jam
Tiket Masuk
: Free



Pantai Batu Nona

 
Pantai Batu Nona menawarkan keindahan pemandangan sunset yang mempesona. Memang, pengunjung disarankan untuk datang ke objek wisata di Kupang ini kala senja karena di siang hari, sinar matahari yang terik akan sangat mengganggu.
Ada kisah unik nan tragis di balik nama pantai ini. Konon, dahulu ada seorang gadis cantik yang frustasi karena putus cinta dan menjatuhkan diri dari tebing pantai setinggi 15 m. Jasad gadis tersebut tidak pernah berhasil ditemukan. Namun, seketika muncul sebuah batu setinggi 2 meter yang bentuknya menyerupai seorang gadis, batu tersebut akhirnya dinamakan Batu Nona karena warga Kupang biasa memanggil gadis dengan sebutan nona. Namun sayangnya batu itu kini telah hilang terkikis ombak. Kendati demikian, pemerintah setempat sudah membangun 3 patung gadis agar legenda masyarakat ini tetap hidup.
Pantai ini merupakan objek wisata favorit Kupang bagi para fotografer karena banyak hal menarik untuk diabadikan, seperti  jajaran pohon lontar dan aktivitas para nelayan yang pulang melaut. Selain menanti indahnya sunset, disana pengunjung bisa berenang. Tidak hanya berenang di pantai bahkan di kolam renang batu nona pun bisa dengan tiket masuk Rp. 10.000 per orang. Disana juga terdapat beberapa caffe yang bisa dijadikan untuk tempat berkumpul dengan teman atau keluarga sambil menikmati secangkir kopi di pinggir pantai.
Dengan menggunakan bemo, ojek atau bahkan taksi Anda bisa sampai ke lokasi Pantai Batu Nona. Jaraknya sangat dekat dengan Pantai Lasiana dan akses tentu sudah bagus.
Lokasi
: Jalan Timor Raya Km 10, Kel. Oesapa, Kec. Kelapa Lima, Kupang, Nusa Tenggara Timur
Jam Operasional
: Setiap Hari 08.00 – 23.00 WITA
Tiket Masuk
: Free


Pantai Warna Oesapa

 
Seperti objek wisata Pantai di Kota Kupang lainnya, Pantai Warna Oesapa juga memiliki karakteristik yang sama, yaitu landai. Pantainya yang landai justru merupakan daya tarik wisata karena ketika air surut, akan nampak banyak batu-batu yang berserakan. Batu-batu yang nggak tersusun rapi ini malah dapat menjadi objek foto yang menarik. Selain itu, pohon bakau yang tumbuh sendiri di tujuan wisata Kupang satu ini juga menjadi penanda spot yang pas untuk melihat pemandangan matahari terbenam dengan berhiaskan kerlap-kerlip lampu di kota Kupang yang terlihat di kejauhan.
Pantai Warna Oesapa di malam hari selalu ramai pengunjung karena banyaknya caffe yang telah dibangun dipinggir pantai dengan konsepnya yang mirip di Bali. Banyaknya payung warna warni yang membuat Pantai Oesapa ini kemudian disebut Pantai Warna. Selain menikmati udara dinginnya malam dan pemandangan lampu kelap kelip Kota Kupang, alangkah lebih menyenangkan jika kita menikmatinya dengan secangkir kopi dan beraneka makanan khas kupang yang dijual dipinggir pantai tersebut. Ada jagung goreng, jagung bakar, pisang gepe dan beberapa makanan yang sudah disiapkan di menu caffe yang tersedia disana. Untuk caffe nya sendiri buka mulai pukul 17.00 WITA sampai tengah malam. Sama seperti Pantai Lasiana dan Batu Nona untuk dapat menjangkau Pantai Oesapa Anda bisa menggunakan bemo, ojek dan taksi.
Lokasi
: Jalan Timor Raya, Kel. Oesapa, Kec. Kelapa Lima, Kupang, Nusa Tenggara Timur
Jam Operasional
: Setiap hari 24 jam
Tiket Masuk
: Free

Pantai Manikin

 

Keunikan tempat wisata di Kupang yang satu ini ada pada saat air pantai sedang surut di sore hari. Saat pantai surut, bersiaplah untuk menyaksikan pemandangan unik dari jutaan batu koral yang bercampur bongkahan batu akik yang bebas terhampar di garis Pantai Manikin sepanjang tiga kilometer ini.
Seperti pantai-pantai lainnya di Kupang, Pantai Manikin merupakan salah satu spot terbaik untuk menikmati keindahan matahari terbenam. Muara sungai yang langsung terhubung dengan pantai ini juga menyuguhkan pemandangan unik. Jika lapar melanda jangan khawatir, disana Anda dapat menyantap berbagai kuliner seperti jagung bakar, ubi rebus dan pisang rebus yang dijajakan warga setempat. Pantai Manikin juga cocok untuk berenang seperti pantai di Kupang lainnya. Masih di jalan yang sama Timor Raya untuk sampai ke Pantai Manikin selain kendaraan pribadi bisa menggunakan bemo, ojek atau taksi.
Lokasi
: Tarus, Kupang Tengah, Kupang, Nusa Tenggara Timur
Jam Operasional
: Setiap hari 24 jam
Tiket Masuk
: Rp. 5000

Pantai Pasir Panjang


Belum ke Kupang namanya kalau belum menikmati indahnya sunset di kota ini. Anda bisa menikmati sejuknya angin pantai ditemani suara debur ombak di Pantai Pasir Panjang. Sesuai namanya, tempat wisata terkenal di Kota Kupang ini memiliki bibir pantai yang cukup panjang.
 Banyak warga sekitar melakukan aktivitas di sore hari, seperti berenang, bermain sepak bola dengan semangat atau sekedar memilih duduk di atas pasir sambil menyaksikan semburat oranye dari matahari terbenam. Tidak kalah dengan Pantai Warna Oesapa, Pantai Pasir Panjang juga sudah tersedia caffe yang lokasinya tepat disebelah Sotis Hotel. Meski masih tersedia satu caffe namun cukup memenuhi syarat untuk bertamasya disana. Sama dengan caffe yang lainnya mereka menyediakan berbagai minuman dan makanan dengan harga yang terjangkau dan buka mulai pukul 17.00 WITA. Dan untuk bisa sampai ke lokasi, Anda bisa menggunakan bemo, ojek atau taksi.
Lokasi
: Jalan Timor Raya, Kelapa Lima, Kupang, Nusa Tenggara Timur
Jam Operasional
: Setiap hari 24 jam
Tiket Masuk
: Free

Taman Nostalgia


Jika kebetulan sedang berada di pusat Kota Kupang, maka sempatkanlah waktumu untuk mengunjungi tempat yang menjadi ikon kota ini. Taman Nostalgia memang merupakan tempat para warga Kota Kupang berkumpul menghabiskan waktu menjelang sore hari. Tidak hanya dilengkapi dengan fasilitas bermain untuk anak, taman ini juga menyediakan jogging track. Ada juga monumen Gong Perdamaian Nusantara yang terletak di tengah-tengah taman. Banyak pengunjung yang tidak ingin melewatkan kesempatan untuk berswafoto. Di Taman Nostalgai juga terkenal akan kulinernya yaitu Bakso Salome. Jajanan favorit warga Kota Kupang ini tersedia disana tidak hanya satu pedagang saja namun banyak sekalih pedagang salome disana yang bisa Anda kunjungi jadi Anda tidak perlu khawatir untuk mengantri. Karena lokasinya yang berada di pusat kota, Anda bisa sampai ke Taman Nostalgia dengann bemo, ojek maupun taksi.
Lokasi
: Jalan Frans Seda, Kel. Fatululi, Kec. Kelapa Lima, Kupang, Nusa Tenggara Timur
Jam Operasional
: Setiap hari 24 jam
Tiket Masuk
: Free           

Ekowisata Mangrove Oesapa


Destinasi terbaru untuk kota Kupang adalah Ekowisata Mangrove yang terletak Oesapa Barat. Secara khusus jenis mangrove yang ada pada lokasi ini adalah 5 spesies mangrove yakni: Soneratia alba, Avicennia alba, Rhizophora apiculata, Rhizophora stylossa, dan Rhizophora mucronata yang penyebarannya terdapat hampir di setiap lokasi dengan kondisi substrat yang berbeda. Luasan mangrove di Oesapa Barat seluas 17,58 Ha. Lokasi hutan mangrove yang diprakarsai oleh kelompok Pengelola Sumber Daya Alam (PSDA) binaan Coastal Community Development Project.
Para pengunjung yang sudah berada di lokasi dapat menikmati suasana tepi pantai yang sejuk disertai harum pantai yang spesifik ketika air laut surut dan kicauan burung seakan menyanyikan lagu merdu yang dapat menghilangkan stress. Setelah berada di lingkungan hutan mangrove anda akan diterima oleh pemandu wisata yang ramah yang akan memperkenalkan keunikan suasana yang sederhana tetapi memberikan nuansa kesejukan disertai tawaran kuliner khas Kupang seperti sejuknya Air Kelapa Muda dan enaknya jajanan khas Kupang lainnya .
Untuk bisa sampai ke Ekowisata Mangrove Anda bisa menggunakan bemo, ojek atau taksi sesuai keinginan Anda.
Lokasi
: Oesapa Barat, Kelapa Lima, Kupang, Nusa Tenggara Timur
Jam Operasional
: Setiap hari 07.00 – 18.00 WITA
Tiket Masuk
: Rp. 5000

Museum Daerah NTT


Setelah berkeliling ke beberapa tempat wisata alam, tak ada salahnya untuk mengunjungi Museum Daerah NTT ini untuk menambah pengetahuan.
Museum ini memiliki setidaknya 6.199 koleksi peninggalan dari kelompok etnis yang mendiami 14 kabupaten dan kota di wilayah NTT. Koleksi tersebut berupa benda-benda arkeologi, biologi, geologi, geografi, etnografi, sejarah, keramik, numismatik, heraldik, seni rupa, fiologi, dan teknologi.
Lokasi Museum Daerah NTT ini tepat berada di seberang Taman Nostalgia. Jadi Anda tifak perlu khawatir soal transportasi. Anda bisa gunakan bemo, ojek atau taksi.
Lokasi
: Kayu Putih, Oebobo, Kupang, Nusa Tenggara Timur
Jam Operasional
: Senin – Jum’at 08.00 – 16.00 WITA
Tiket Masuk
: Rp. 5000

Subasuka Waterpark


Hal unik dari waterpark ini yang tidak dimiliki taman rekreasi air lain adalah lokasinya yang berada di bibir pantai. Subasuka Waterpark memang sengaja memilih lokasi ini agar pengunjung lebih merasa menyatu dengan alam.
Berbagai macam wahana air seperti perosotan, family raising, plaza air mancur, kolam renang, hingga ember tumpah dapat dinikmati oleh pengunjung. Jika kelelahan, Anda juga dapat bersantai sejenak di 40 gazebo yang terbuat dari bambu atau orang Kupang biasa menyebutnya dengan lopo dan bisa menikmati food corner yang tersedia disana.
Lokasi dari tempat wisata ini tidak jauh pula dari Pantai Pasir Panjang. Cukup dengan transportasi umum seperti ojek, bemo atau taksi Anda bisa sampai ke lokasi.
Lokasi
: Pasir Panjang, Kec. Kota Lama, Kupang, Nusa Tenggara Timur
Jam Operasional
: Setiap hari 08.00 – 17.00 WITA
Tiket Masuk
: Rp. 20.000


Pantai Ketapang Satu


Tidak heran kalau menikmati pemandangan sunset di kota Kupang dapat dilakukan di mana saja karena kota ini langsung berhadapan dengan Teluk Kupang. Dan  salah satu tempat wisata Kupang yang menarik untuk menghabiskan waktu senja adalah Pantai Ketapang Satu. Pantai ini memang jarang sekalih terlihat ada orang berenang bahkan mungkin tidak ada. Pengunjung disana biasanya hanya ingin sekedar berkumpul dengan teman atau keluarga dengan menikmati udara pantai. Dan disana juga sudah tersedia penjual menuman dan makanan khas kupang untuk menemani Anda yang sedang bersantai menikmati indahnya Pantai Ketapang Satu.
Lokasi
: Jalan Sumatera, Todekisar, Kec. Kota Lama, Kupang, Nusa Tenggara Timur
Jam Operasional
: Setiap hari 24 jam
Tiket Masuk
: Rp. 2000

Pantai Koepan ( Pantai Tedys )


Kupang seolah tidak pernah ada hentinya menawarkan wisata bahari yang memukau bagi setiap pengunjungnya, salah satunya Pantai  Koepan atau warga Kupang biasa menyebutnya Pantai Tedys. Pantai yang terletak di teluk Kupang ini selalu dipadati warga ketika senja tiba. Hal yang khas dari tempat wisata di Kupang ini adalah adanya tiang-tiang Pelabuhan Lama Kupang yang dibangun oleh bangsa Portugis ketika menjajaki Indonesia pada tahun 1645 silam.
Selain dimanjakan dengan pemandangan matahari terbenam, pengunjung juga dapat menikmati berbagai pilihan jajanan yang dijajakan di pinggir pantai seperti bakso, pisang gepe, jagung bakar dll. Jarang terlihat orang berenang disini namun pantai ini dijadikan nelayan untuk beraktivitas juga setiap hari.
Pantai Koepan lokasinya sangat berdekatan dengan Gereja Kota Kupang. Jadi Anda bisa menggunakan bemo dengan rute fontein atau Tedys, bisa juga menggunakan ojek atau taksi.
Lokasi
: Lahilai Bissi Kopan, Kecamatan Kota Lama, Kupang, Nusa Tenggara Timur
Jam Operasional
: Setiap hari 24 jam
Tiket Masuk
: Free

Pantai Batu Kepala


Tidak seperti pantai pada umumnya, area pantai Batu kepala cukup sempit tapi memiliki keindahan pasir pantai yang begitu luas. Dipantai ini juga terdapat tebing karang, ada juga tumpukan batu karang dipinggir pantai, juga terdapat pepohonan yang membuat suasana teduh. Air laut dipantai ini juga jernih kebiruan, saat menggoda untuk berenang ketika air pasang. Dipantai ini aman untuk berenang, ombaknya juga tidak besar. Pantai batu kepala merupakan pelabuhan bagi nelayan-nelayan kecil yang biasanya menggunakan sampan (perahu dayung). Maka dari itu kenapa di pinggir pantai terdapat banyak sampan para nelayan.
Waktu yang paling tepat untuk mengunjungi pantai ini adalah di sore hari menjelang senja. Pantai batu kepala menyajikan suasana senja yang istimewa untuk menyaksikan matahari terbenam. Pantai Batu Kepala banyak dikunjungi para pemburu sunset. Selain berenang dan menantikan sunset, di pantai ini juga terdapat lapangan futsal yang biasanya pengunjung menggunakannya untuk parkir motor namun anak – anak setempat menggunakannya untuk bermain sepak bola karena itu memang merupakan lapangan futsal. Untuk soal makanan dan minuman, tepat didepan lapangan ada satu toko kelontong yang menjual minuman dingin dan makanan ringan.
Pantai ini masih satu garis dengan Pantai Koepan. Bagi Anda yang ingin mengunjungi Pantai Batu Kepala Anda bisa menggunakan bemo, ojek atau taksi.
Lokasi
: RT 02 / RW 01, Kel. Nunhila, Kec. Alak, Kupang, Nusa Tenggara Timur
Jam Operasional
: Setiap hari 24 jam
Tiket Masuk
: Free

Pantai Namosain


Nama pantai Namosain rupanya memiliki sejarah tersendiri. Konon di tempat itu menjadi tempat perpisahan antara Raja Helong saat itu, Lai Besi Kopen dengan warga yang hijrah ke Pulau Semau. Raja Lai Besi Kopen terpaksa hengkang dari kerajaannya lantaran bangsa penjajah Portugis membangun benteng pertahanan di areal kerajaannya. Untuk mengenang perpisahan itu, tempat ini disebut dengan nama Nao No Sain. Lama berselang, tempat itu kemudian berubah nama menjadi Namosain.

Kawasan Namosain memang terasa ramai sekali saat sore, selain aktivitas para nelayan dan penjual ikan yang ada di beberapa titik di sepanjang pantai juga ada aktivitas main bola oleh anak-anak sekitar sini. Karena di seberang jalan dari pantai ini memang masuk kawasan perumahan penduduk yang sangat ramai.
Bagi Anda penggila ikan laut, saat pagi hari dapat memburu berbagai ikan yang baru diturunkan nelayan dari kapal.
Hasil tangkapan ikannya pun beraneka ragam dari ikan kombong, ikan kerapu, ikan cakalang hingga ikan kakap merah. Soal harga, bervariasi tergantung besar kecilnya ikan yang Anda pilih namun tetap terjangkau. Saat siang atau sore hari, Anda dapat menyaksikan puluhan kapal penangkap ikan berderet rapi bersandar di pantai tersebut. Jejeran kapal yang sementara sandar dapat dijadikan momen berfoto saat berkunjung ke pantai Namosain. Tak hanya itu, momen kapal penangkap ikan milik nelayan yang berjejer sering dijadikan objek fotografer pecinta landscape.
Untuk bisa sampai di Pantai Namosain, Anda menggunakan bemo, ojek atau taksi.
Lokasi
: Jalan Pahlawan, Kel. Namosain, Kec. Alak, Kupang, Nusa Tenggara Timur
Jam Operasional
: Setiap hari 24 jam
Tiket Masuk
: Free           

Taman Rekreasi Gua Monyet Tenau


Di objek wisata ini, pengunjung dapat menyaksikan monyet-monyet yang hidup secara berkelompok. Monyet-monyet ini hidup di alam gua yang berada di dalam taman rekreasi ini.

 
Jika pengunjung ingin memberi makan monyet-monyet itu, pengunjung bisa masuk ke dalam lokasi taman rekreasi. Namun seringkali juga pengunjung tidak masuk ke dalam taman, namun hanya
Sumber : infonewsia.com
 
duduk di luar taman rekreasi karena beberapa monyet juga banyak yang berada di luar lokasi itu. Makanan yang disenangi monyet-monyet itu biasanya adalah kacang rebus atau buah pisang.
Untuk Anda yang ingin bersantai menikmati kesegaran udara Taman Rekreasi Gua Monyet Tenau, di objek wisata tersebut, pemerintah sudah menyediakan fasilitas peristirahatan seperti lopo. Selain itu, tempat wisata ini juga juga cocok digunakan sebagai tempat makan siang bersama sambil menikmati keindahan pohon yang berada di lokasi. Saat Anda berkeliling taman, selain pepohonan yang tumbuh diatas tanah bercampur batu karang raksasa, Anda dapat menyaksikan beberaga gua peninggalan penjajah Jepang.
Pada hari sabtu dan minggu serta hari libur lainnya, tempat ini banyak dikunjungi oleh masyarakat Kota Kupang khususnya muda-mudi untuk menikmati keindahannya serta mandi di laut yang berada tidak jauh dari objek ini.
Di Taman Rekreasi Gua Monyet Tenau ini tidak ada bemo yang melintas. Sebaiknya Anda menggunakan kendaraan pribadi atau jika tidak memungkinkan Anda bisa menggunakan ojek atau taksi.
Lokasi
: Kel. Tenau, Kec. Alak, Kupang, Nusa Tenggara Timur
Jam Operasional
: Setiap hari 08.00 – 18.00 WITA
Tiket Masuk
: Rp. 2000

Gua Kristal

Gua Kristal merupakan salah satu destinasi wisata di Kupang yang menyimpan pesona tersembunyi. Gua ini dinamakan kristal karena ada ribuan liter air yang terjebak di dasar gua yang berwarna sangat jernih terlihat seperti kristal jika terkena sinar matahari.
Hal yang bisa dilakukan disana yaitu hanya berenang. Tempat wisata yang satu ini terletak di dalam pemukiman warga jadi jika Anda lupa membawa makanan atau minuman, disana banyak di jumpai toko kelontong dan ada bisa membeli makanan atau minuman di toko.
Untuk bisa sampai ke Gua Kristal sebaiknya Anda menggunakan kendaraan pribadi. Selain lokasinya yang jauh dari pusat kota juga tidak ada transportasi umum yang menuju ke lokasi dari pusat kota.
Lokasi
: Bolok, Kupang Barat, Kupang, Nusa Tenggara Timur
Jam Operasional
: Setiap hari
Tiket Masuk
: Free

Kupang Waterpark


 Kupang Waterpark merupakan taman rekreasi air yang pertama kali dibangun di kota Kupang. Tempat ini menawarkan berbagai fasilitas bermain air yang lengkap, sampai dengan 22 fasilitas yang dapat digunakan oleh anak-anak sampai orang dewasa. Permainan air yang paling diminati adalah yellow racing, sebuah seluncuran berbentuk spiral dengan panjang 8 meter yang cukup memacu adrenalin. Selain itu, ada juga fasilitas permainan air yang dinamakan istana balon, three racing slide dan ATV motor track.
Sebelum pintu masuk Kupang Waterpark Anda akan menjumpai food corner yang menyediakan beberapa menu makanan yang siap Anda nikmati. Di dalam Kupang Waterpark juga ada toko perlengkapan berenang seperti swimwear, float, kacamata berenang dan lain – lain. Untuk bisa sampai ke lokasi Anda bisa menggunakan bemo rute Oebufu atau ojek bahkan taksi.
Lokasi
: Jalan WJ Lalamentik, Oebufu, Kupang, Nusa Tenggara Timur
Jam Operasional
: Setiap Hari 08.00 – 18.30 WITA
Tiket Masuk
: Rp. 20.000

Pantai Tablolong


Pantai Tablolong merupakan salah satu objek wisata di Kupang yang wajib dikunjungi. Nama Tablolong sendiri diambil dari nama perkampungan nelayan kecil yang berada di ujung timur. Pantai yang terletak di ujung selatan kota Kupang ini memiliki pasir putih dan merupakan jalur migrasi ikan dari perairan laut Timor menuju Laut Sawu. Pantai Tablolong juga merupakan penghasil rumput laut terbesar di provinsi NTT.
Pantai yang satu ini tidak pernah sepi pengunjung karena pantainya yang berpasir putih dan air lautnya bening ini membuat pengunjung ingin datang hanya untuk sekedar berfoto selfie. Selain berfoto, berenang kita juga bisa menikmati pemandangan dengan santai di warung kopi yang ada dipinggir pantai tersebut.
Untuk bisa sampai disana kita harus menggunakan kendaraan pribadi roda dua atau roda empat. Dikarenakan tempatnya yang masih dipelosok dan akses yang kurang bagus jadi tidak ada transportasi umum yang menuju ke arah Tablolong.
Lokasi
: Tablolong, Kupang Barat, Kupang, Nusa Tenggara Timur
Jam Operasional
: Setiap hari 24 jam
Tiket Masuk
: Rp. 10.000

Air Terjun Oenesu


Meskipun Kupang terkenal sebagai daerah yang panas dan gersang, serta musim kemaraunya yang panjang, namun hal ini tidak sama sekali berlaku di kawasan Air Terjun Oenesu.
Air terjun ini bak oase di tengah teriknya sinar matahari kota Kupang. Meskipun musim kemarau melanda, objek wisata Kupang ini tidak pernah kering, meskipun volume airnya tidak sebanyak ketika musim penghujan. Uniknya, air terjun ini terdiri atas empat tingkat air terjun yang pada setiap tingkatnya terdiri atas sebuah kolam alami.
Disana Anda akan menemui beberapa pedagang makanan di area parkir Air Terjun Oenesu yang bisa Anda beli untuk dinikmati di lopo yang sudah disediakan disana. Akses masuk ke objek wisata ini memang tidak bagus, maka dari itu Anda harus menggunakan kendaraan pribadi dikarenakan belum ada transportasi umum yang menuju ke Air Terjun Oenesu.
Lokasi
: Desa Oenesu, Kec. Kupang Barat, Kab. Kupang, Nusa Tenggara Timur
Jam Operasional
: Setiap hari 24 jam
Tiket Masuk
:Rp.2000                           

Daftar Hotel dan Resto di Kota Kupang

1.       Hotel
v M Hotel Kupang, Jalan Timor Raya Km 5, Kelapa Lima, Kelapa Lima, Kupang, Nusa Tenggara Timur, Indonesia.
v Sylvia Hotel Premier, Jalan Soeharto No 45 Kupang, Kota Raja, Kupang, Nusa Tenggara Timur, Indonesia,
v Aston Kupang Hotel & Convention Center, Jalan Timor Raya No. 142, Kelapa Lima, Kelapa Lima, Kupang, Nusa Tenggara Timur, Indonesia,
v Swiss-Belinn Kristal Kupang, Jalan Timor Raya No 59 Kupang NTT, Kota Lama, Kupang, Nusa Tenggara Timur, Indonesia,
v Amaris Hotel Kupang, Jalan Bundaran PU No.1, Oebobo, Kupang, Nusa Tenggara Timur, Indonesia,
v Sotis Hotel Kupang, Jalan Timor Raya Km 3 Pasir Panjang, Kota Lama, Kupang, Nusa Tenggara Timur, Indonesia,
v Sylvia Hotel Budget, Jalan Jenderal Soeharto No.51 – 53 , Kupang – Nusa Tenggara Timur, Kota Raja, Kupang, Nusa Tenggara Timur, Indonesia,
v On The Rock Hotel by Prasanthi, Jalan Timor Raya No. 2 Kelapa Lima Kupang, Kelapa Lima, Kupang, Nusa Tenggara Timur, Indonesia,
v Neo Eltari Kupang, “Jl. Piet A Tallo Rt/Rw. 035/012 Oesapa Kelapa Lima” , Kelapa Lima, Kupang, Nusa Tenggara Timur,
v Bella Vita Hotel, Jl. Moh. Hatta No. 36, Kupang – NTT, Kota Raja, Kupang, Nusa Tenggara Timur, Indonesia,
v Sahid T-More Kupang, Jl. Piet A. Tallo, Kel. Oesapa Selatan, Kec. Kelapa Lima, Kota Kupang, NTT, Kelapa Lima, Kupang, Nusa Tenggara Timur, Indonesia,
v John’s Hotel, Jalan W. J Lalamentik No. 50, Oebobo, Kupang, Nusa Tenggara Timur, Indonesia.
v Villa de Kupang, Jalan Cak Malada no 27, Fontein, Kota Raja, Kupang, Nusa Tenggara Timur, Indonesia.
v Naka Hotel, Jalan Frans Seda No.21, Kupang NTT, Oebobo, Kupang, Nusa Tenggara Timur, Indonesia.
v Hotel Royal, jalan Timor raya, No. 99 Oesapa Barat. Kelapa Lima, Kota Kupang Nusa Tenggara Timur.
v Hotel Astiti, Jalan Jenderal Sudirman No.166, Kota Raja, Kupang, Nusa Tenggara Timur, Indonesia.
v Narisha Guesthouse, Jl. Amabi no 77 Tofa Oebufu Kota Kupang , Oebobo, Kupang, Nusa Tenggara Timur, Indonesia.
v Hotel Ledetadu, Jalan Matahari no. 60, Oesapa Selatan, Kelapa Lima, Kelapa Lima, Kupang, Nusa Tenggara Timur, Indonesia.
v Airy Bandara El Tari Yupiter Satu Kupang, Jalan Jupiter I, Oesape Selatan, Kelapa Lima, Kupang, Nusa Tenggara Timur, Indonesia.
v Guest House Tunas Daud, Jalan Adisucipto, Oesapa, Kupang, NTT Depan Universitas Kristen Artha Wacana Kupang, Kelapa Lima, Kupang, Nusa Tenggara Timur, Indonesia.

2.       Resto
v Salome Tamnos, adalah jajanan favorit warga Kupang. Makanan ini berbentuk bulat, kecil, dan dibuat dari terigu dan daging, bentuknya seperti bakso. Yang membuatnya beda ‘ bakso ‘ ini mendapatkan salome ini, bisa ditemukan di Tamnos Kupang,NTT.
v Warung Artis Kuah Asam Ikan Tenau di Kupang, letaknya di Jalan M Praja,Kelurahan Alak, Kecamatan Alak, Kupang. Warung ini tak jauh dari Pelabuhan Tenau Kupang, dan merupakan salah satu ikon masakan kuah asam ikan paling fenomenal di ibukota NTT.
v Kampung Solor, merupakan pasar malam yang menjajakan aneka kuliner sea food dengan ikan segar ada yang di bakar maupun di goreng. Buka pada pukul 17.00 WITA hingga larut malam. Anda bisa mengunjunginya di alamat Jalan Siliwangi, Kelurahan Kampung Solor, Kecamatan Kota Lama, Kupang.
v Restoran Nelayan merupakan salah satu restoran sea food favorit yang ada di Kota Kupang sejak lama. Jika Anda ingin berkunjung, alamatnya Jalan Timor Raya No.14, Pasir Panjang, Kupang. Buka pada pukul 10:00 - 22:00 WITA.

3.       Informasi Tambahan

v Lippo Plaza Kupang, merupakan salah satu mall yang Anda bisa kunjungi. Lokasinya berada di Jalan Veteran, Fatululi, Oebobo, Kupang.
v Transmart Kupang, salah satu pusat perbelanjaan yang ada di Kota Kupang dengan menyediakan hiburan Trans Studio. Lokasinya berada di Jalan W.J. Lalamentik, Fatululi, Oebobo, Kupang.

   Kota Kupang juga memiliki beberapa lembaga yang sangat membantu bagi para traveler. Dan berikut informasinya 👇
Nomor Telepon Penting Yang Kamu Harus Ketahui :
1)      Dinas Pariwisata Kupang : 0380-825766
2)      Rumah Sakit Bhayangkara Kupang : 0380-821999
3)      Rumah Sakit Wirasakti : 0380-821131
4)      Polda NTT : 0380-833132
5)      Info Penerbangan, Bandara El Tari : 0380-881395
6)      Info Pelayaran Kapal, PELNI :  0380 -821944
7)      Pos Bencana NTT : 0380-832671

Berkeliling ke Kota Kupang

A.      Angkutan Umum atau Bemo
Jika di daerah lain angkutan umum dikenal dengan sebutan angkot. Masyarakat Kupang mungkin tidak familiar dengan sebutan ini. Karena angkutan umum di sini lebih dikenal dengan nama bemo. Bemo di sini memang lebih mirip dengan angkot, tidak seperti bemo pada umumnya yang memiliki tiga roda. Yang membuat menarik, bemo di Kupang ini selalu full music. Selain dilengkapi fasilitas full music, bemo ini juga dihiasi dengan berbagai macam aksesoris. Untuk bagian luarnya, biasanya didesain sedemikian rupa dengan ditempel stiker-stiker unik yang menambah kesan ramai. Dengan dekorasi heboh tersebut, masyarakat setempat sampai menjulukinya sebagai diskotik berjalan.
Untuk menunjukkan trayek dari masing-masing bemo, biasanya di bagian depan tertera nomor bemo yang juga dibuat dari lampu warna warni. Berikut adalah rute trayek bemo Kupang:
  • 1: Tofa – Oepura – Kuanino – Obea
  • 2: Tofa Kuanino – Oeba – Tedis
  • 3: Terminal Kupang – Kuanino – Bakunase
  • 5: Oebobo – Oeba – Terminal Kupang
  • 6: Oebufu / Flobamora Mall – Oebobo – Terminal Kupang
  • 7: Tofa – Oepura – Wali Kota / Lippo Plaza – Bundaran PU
  • 27: Kanaan – Kuanino – Wali Kota / Lippo Plaza – Bundaran PU
  • 10: Bundaran PU – Wali Kota – Pasir Panjang – Peba – Terminal Kupang
B.      Taksi

Sama seperti daerah lain di Indonesia, Kota Kupang juga memiliki moda transportasi berupa taksi, baik itu taksi konvensional maupun taksi online. Di daerah Kupang, Anda bisa menemukan Gogo Taksi. Taksi ini bisa mengantarkanmu berkeliling Kota Kupang. Saat ini juga telah tersedia pemesanan taksi lewat layanan telepon dan Whatsapp. Untuk tarifnya sendiri tergantung dengan jarak yang ditempuh. Untuk harga awal buka pintu dikenakan tarif Rp5.500, kemudian per satu kilometernya dimulai dengan harga Rp4.800. Sedangkan untuk tarif minimalnya sebesar Rp20.000.
Jika Anda lebih menyukai taksi online, Anda juga bisa memesannya lewat aplikasi. Kelebihannya, Anda bisa mengetahui dulu berapa tarif yang harus dibayarkan.

C. Ojek Online
Sekarang di Kota Kupang Anda dapat memesan Ojek Online. Saat ini di Kota Kupang hanya terdapat satu Ojek Online yaitu GRAB dan Anda bisa memesannya melalui smartphone dalam aplikasi GRAB kemudian Anda tinggal tentukan tujuan dan bisa sekalian melihat tarifnya sesuai jauh dekatnya daerah yang dituju menurut aplikasinya.